22 November 2014

Silaturahmi Konjen Tiongkok Dengan Tokoh Masyarakat Tionghoa Jambi

 Saat kedatangan rombongan Konjen Tiongkok Zhu Honghai 朱洪海
 Ruangan Vip Room Bandara Sultan Thaha Jambi
 Gubernur Jambi Hasan Basri Agus menyerahkan plakat Candi Muarojambi
 Foto bersama di Gubernuran Jambi
 Zhu Honghai 朱洪海 tengah mendengar penjelasan dari pemandu wisata candi
  Foto bersama di Polda Jambi
  Foto bersama diCandi Muari Jambi
  Foto bersama di Mess Petrocina
  Foto bersama diPerkumpulan Anke
 
JAMBI, ayojambi.com – Kunjungan kerja Konsul Jenderal Republik Rakyat Cina wilayah sumatera Zhu Honghai 朱洪海 beserta rombongan di Jambi disambut oleh Pengurus Yayasan Kesejahteraan Sentosa (YKS), kunjungan Konjen Tiongkok adalah untuk bersilaturahmi dengan sejumlah tokoh masyarakat tionghoa Jambi sekaligus anjang sana dengan pemerintah provinsi Jambi, diantaranya audiensi dengan Gubernur Jambi H. Hasan Basri Agus, Kapollda Jambi Brigjen Pol Bambang Sudarisman, Walikota Jambi H. SY. Fasha, ME serta mengunjungi situs terkemuka di pulau sumatera, yakni Candi Muarojambi dan rombongan Konjen Tiongkok juga menyempatkan diri mengunjungi perusahaan pertambangan minyak dan gas, PT PetroChina International Jabung Ltd di Tanjung Jabung Timur [Lihat foto Album 3: Konjen Tiongkok ].
Kedatangan Zhu Honghai 朱洪海 beserta rombongan di Jambi dijemput langsung oleh Wakil Ketua Yayasan Kesejahteraan Sentosa (YKS) Darman Wijaya 黄春回 dan pengurus YKS Jambi di Bandara Sultan Thaha Syaifuddin Jambi, setelah istrirahat sejenak di Viproom bandara, rombongo diantar ke Hotel Anton Jambi di Jalan Sultan Agung dan pada malam harinya Konjen Zhu Honghai 朱洪海 dijamu makan oleh pengurus YKS [Lihat foto Album 2: Konjen Tiongkok].

Pada hari kedua, Zhu Honghai 朱洪海 mengunjungi Situs percandian Muarojambi yang terletak di Desa Muara Jambi, Kecamatan Marosebo, Kabupaten Muarojambi, Provinsi Jambi, tidak hanya dikenal oleh masyarakat di lingkungan Provinsi Jambi, kini situs yang luasnya dua puluh kali lebih luas dari Candi Borobudur di Jawa Tengah dan dua kali lebih luas dari Kompleks Candi Angkor Wat di Kamboja.
Presiden Susilo Bambang Yudoyono (SBY) menetepakan Kompleks Percandian Muarojambi menjadi Kawasan Wisata Sejarah Terpadu, di Desa Muaro Jambi Kecamatan Maro Sebo, Kabupaten Muarojambi [Lihat foto Album 1: Konjen Tiongkok].
Gubernur Jambi H, Hasan Basri Agus menerima kunjungan Konsul Jenderal (Consulate) Republik Rakyat Cina Zhu Honghai 朱洪海 wilayah sumatera yang berkantor di Medan (SUMUT), kehadiran Zhu Honghai di dampingi, Liu Weiguo (Konsul) 刘威国, Zhang Shengli (Konsul) 張晟黎,dan Guo Jingjian郭景見 (Konsul Atase).

Gubernur atas nama pemerintah dan masyarakat Provinsi Jambi mengucapkan selama datang dan mengungkapkan  rasa kegembiraan atas kehadiran Zhu sebagai Konjen baru RRC di Provinsi Jambi. "Semoga kunjungan Zhu dapat menjalin hubungan kerjasama semakin baik dan ke depannya," harap Gubernur Hasan Basri Agus.

Sedangkan Walikota Jambi mengadakan pertemuan dengan Konsulat Jendral Republik Rakyat China (RRC) bagian wilayah Sumatera (MEDAN) Zhu Honghai di ruang kerjanya.

Konsulat Jenderal (Konjen) Republik Rakyat Tiongkok, Zhu Honghai menawarkan Kota Jambi untuk menjadi kota persaudaraan atau "sister city". Di mana Kota Jambi bisa memilih kota atau kabupaten mana saja di negara mereka yang sesuai karakteristik daerahnya.

Tidak hanya menawarkan bersaudara di kota saja. Namun Konjen Tiongkok area Medan ini menawarkan kepada Walikota Jambi, SY Fasha jika berkenan mengirimkan pejabatnya untuk belajar magang di Tiongkok. Dengan biaya transportasi, akomodasi serta biaya pendidikan ditanggung oleh negara.

Pada kesempatan itu Fasha juga mengutarakan niatnya mengundang investor tiongkok untuk datang ke Jambi. Karena Kota Jambi memiliki  sungai dan danau yang saat ini masih terkesan kumuh dan tidak diberdayakan. Serta akan direncanakan untuk membangun di pinggir sungai. Memanfaatkan bantaran sungai Batanghari dengan konsep water front city. (Romy)
* www.ayojambi.com/

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.