JAMBI, Ayojambi.com – Dalam rangka memperingati Hari Raya Tri Suci Waisak 2560BE/ 2016 Keluarga Besar Maha Cetiya Oenang Hermawan Jambi mengadakan Gerak Jalan Santai (5/6-2016) [Lihat Gambar: Gerak Jalan Santai].
Gerak jalan santai dilepas oleh Pembimas Agama Buddha Kementerian Agama Provinsi Jambi, peserta terdiri dari puluhan umat Buddha Provinsi Jambi, dengan rute start dari halaman Cetiya Oenang Hermawan, jalan Makalan No. 10 Kelurahan Cempaka Putih, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi melintasi jalan Gatot Subroto, terus ke Raden Mattaher, Husni Thamrin, jembatan Makalam terus melintasi jalan HMO Bafadha dan kembali ke Cetiya Oenang Hermawan Jambi.
Dalam sambutannya baik Pembimas Buddha sangat mengapresiasi kegiatan ini serta mengharapkan agar kedepannya dapat selalu dilaksanakan serta ditingkatkan tentunya untuk selalu menumbuhkan kebersamaan dan kerukunan serta menumbuhkan budaya hidup sehat. Gerak jalan santai keluarga sehat ini diakhiri dengan pembagian berbagai doorprise dari panitia (MultiMedia).
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.