17 July 2017

Mengerikan! Seekor Harimau Diberi Makan Seekor Keledai Hidup di Kebun Binatang

Sebuah kebun binatang di Tiongkok baru-baru ini dikritik publik setelah memberi makan seekor keledai hidup kepada seekor harimau yang kelaparan.

Para turis yang menyaksikan hal tersebut merasa ngeri saat sekelompok staf kebun binatang mendorong seekor keledai hidup ke dalam kandang harimau.

Para turis yang berada disana pun tak bisa menghindari untuk menyaksikan harimau merobek hewan itu dengan beringas, terlepas dari insting berburu alami mereka.

Menurut laporan saksi mata, ada seorang staf  yang memerintahkan untuk menyerahkan seekor keledai ke kandang harimau di Taman Safari Yancheng.

Dalam cuplikan video yang diambil oleh satu turis, beberapa orang terdengar berteriak, ‘Tidak, jangan menyerahkannya (keledai) ke harimau!

Namun, sekelompok pria yang mengenakan jas hujan merah transparan terus mengikuti perintah dan mendorong keledai ke parit di dalam kandang  harimau.

Harimau tersebut dengan cepat berburu sambil menggigit dan mencakar binatang tak berdaya itu, namun keledai itu diyakini sempat bertahan hingga satu jam.

Pembunuhan tersebut terjadi di depan mata anak kecil dan  keluarga yang  sedang mengunjungi kebun binatang tersebut.

Selamat Datang di channel media online Multi Media Visual, Yang mana merupakan salah satu media online berita terbaru. Semua berita Ini disajikan secara kreatif yang bersifat menghibur, Selamat Menyaksikan..!!!

Jangan Lupa Klik Subscribe / Berlangganan & Like Untuk Mendapatkan Video Terbaru:
Youtube: https://www.youtube.com/channel/UClI65dHBHSrYDV4dMRIuACw
- Blogspot: https://multi-video.blogspot.co.id/
- Facebook: https://www.facebook.com/profile.php?id=100016286588552

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.